(Review) niacinamide 5% beta glucan 7 phyto extract serum MIXED skin smoothing retinol serum Scarlett Whitening!


Sudah semingguan aku mencoba mengkombinasikan dua bahan aktif dalam 2 produk skincare di wajahku. Tipe kulitku yang normal dan cenderung kering ini malah membuat kulit wajahku lebih lembab, sehat dan cerah. Dua bahan aktif tersebut adalah Retinol dan Niacinamide.

Wah serius, Rin?

Seperti kita ketahui, Retinol termasuk dalam kelompok golongan Retinoid yang berasal dari vitamin A. Retinol yang terkenal dapat mencegah penuaan dini, memperbaiki tekstur kulit, mengatasi flek hitam di kulit yang biasanya akibat dari hiperpigmentasi apalagi jika usia kita menjelang usia-usia matang sekitar 25 tahun keatas.

Sedangkan, Niacinamide adalah turunan dari vitamin B3 (Niacin) yang bermanfaat untuk melindungi kulit dari efek radikal bebas, memperbaiki sel-sel dan jaringan kulit yang rusak, mencegah dan mengatasi kulit kering dan juga pastinya bagus untuk mencegah kerutan di wajah.

Terus, bahaya engga kalau penggunaan Retinol dan Niacinamide digabungin?”

Selama seminggu pemakaian dengan mengkombinasikan antara Retinol dan Niacinamide ini, aku engga merasakan efek samping satupun diwajahku. Sebagian orang dalam proses pengaplikasikan Retinol banyak memberikan efek samping tertentu pada wajah mereka seperti kulit kering, kemerahan, mengelupas dan iritasi, tapi ternyata eh ternyata… Ketika pemakaian retinol dikombinasikan dengan Niacinamide, efek samping  tersebut malah jadi berkurang.

Wah, menarik bukan?

Nah, produk kali ini adalah niacinamide 5% beta glucan 7 phyto extract serum warna ungu dan skin smoothing retinol serum warna hijau dari Scarlett whitening.  Yuk, kita review satu-satu.

Skin Smoothing  Retinol Serum


Scarlett baru-baru ini mengeluarkan produk Retinol yang dikenal dengan nama Skin Smoothing Retinol Serum. Produk ini di klaim memiliki manfaat yaitu menyamarkan kerutan, mencegah tanda-tanda penuaan, memperbaiki tekstur kulit dan merawat kulit berjerawat.

Produk ini juga memiliki banyak kandungan lainnya seperti Hexapeptide-8, pomegranate extract, vitamin c, dan allatoin yang cocok untuk semua jenis kulit bagi usia >18 tahun.

Seluruh kandungan yang aku sebut tadi jika digabungkan memiliki manfaat yang lebih besar lagi seperti :

  • Membantu mencerahkan kulit wajah 
  • Membantu mengangkat sel-sel kulit mati yang dapat menyebabkan tanda-tanda penuaan seperti kerutan dan hiperpigmentasi
  • Menghilangkan bekas jerawat 
  • Melembabkan dan membuat tekstur kulit wajah menjadi lebih halus
  • Kulit lebih sehat dan lembab

1.

Gimana sih cara penggunaannya?


Bagi kamu yang baru menggunakan produk serum, kamu harus tahu frekuensi penggunaan produk agar benar-benar bisa bekerja maksimal di kulit kamu dan tentunya dapat manfaatnya kan?

Untuk pemula disarankan menggunakan Skin Smoothing Retinol Serum selama 3 kali seminggu agar kulit menjadi terbiasa, tapi Jika kulit sudah terbiasa, dapat digunakan setiap hari dan setelah menggunakan retinol kamu bisa mengaplikasikan pelembab wajah dan terpenting banget-nget-nget adalah jangan lupa menggunakan sunscreen setiap kamu mau beraktivitas di luar ruangan.

 Niacinamide 5% Glucan 7 Phyto Extract Serum


Dari yang tertera di kemasannya, klaim manfaat yang ditampilkan pada produk Scarlett Niacinamide 5 % beta Glucan 7 Phyto Extract Serum antara lain, Menyamarkan noda hitam, mengurangi hiperpigmentasi, memperbaiki skin barrier,mencerahkan dan melembabkan kulit secara maksimal dan melindungi kulit dari bahaya paparan radikal bebas.

Memang ingredientsnya apa aja sih?


Ingredients pada serum Scarlett Niacinamide ini luar biasa banget seperti,  Niacinamide 5 %, Beta Glucan 7 Phyto Extract dan Triple Complex Ceramide yang pastinya memang fokus pada kulit kusam, kulit kering, kulit dengan noda hitam bekas jerawat (PIH).

Bedanya dengan Skin Smoothing Retinol Serum ini yang baiknya digunakan saat malam hari, Niacinamide 5% Beta Glucan 7 phyto extract ini bisa kamu gunakan pagi dan malam hari loh!

PACKAGING


Retinol Scarlett ini menggunakan botol berbahan dove yang kuat namun mudah dibawa saat traveling karena ringan dan aman. Volume serum sebanyak 15 ml yang tidak terlalu besar. Kemasan berwarna hijau tosca yang manis untuk skin smoothing retinol serum dan Niacinamide 5 %, Beta Glucan 7 Phyto Extract dan Triple Complex Ceramide berwarna ungu yang tak kalah manis. Tak lupa juga produk ini dilengkapi dengan pipet yang memudahkan pengguna untuk mengambil produk dengan higienis.

Tekstur 


Tekstur produk Retinol dan Niacinamide ini kental. Perbedaannya hanya nampak pada warnanya saja. Skin Smoothing Retinol Serum berwarna putih susu sedangkan Niacinamide 5 % beta Glucan 7 Phyto Extract Serum berwarna bening.

Walaupun kental namun dalam mengambilnya tidak mengalami kesulitan berarti. Serum juga tidak memiliki bau-bau tertentu yang biasanya menusuk, malah lebih cenderung tidak berbau. Saat mengaplikasikan diwajah, Tiga menit setelah kita mengaplikasikannya sudah dapat terserap dengan baik dan memberikan sensasi  dingin dan juga melembapkan.

Hasil Pemakaian 


Semingguan menggunakan 2 produk ini secara teratur, pertama kali terasa lembab dan menenangkan karena meresap dengan cepat. Beneran secepat itu, kayak 2-3 menit udah berasa banget.  Apalagi kalau dipakai sebelum tidur dan besoknya bangun terasa banget kulit jadi lebih cerah dan halus.  Pigmentasi hitamnya tuh memudar walaupun belum benar-benar hilang. Mungkin harus dipakai dalam kurun waktu lebih lama lagi sih.

Engga ada efek samping yang aku rasain selama seminggu ini.  Engga ada muncul jerawat juga. Engga ada muncul kemerahan di kulit. Sepertinya sih aku bakal Repurchase untuk produk ini karena emang sengaruh itu dimuka aku.

Apalagi buat aku yang menuju 30 tahun, komitmen untuk awet muda biar feel like 17 tahun forevaaaa harus banget coba 2 produk Scarlett ini.

Oh iya, harga untuk produk ini juga affordable banget untuk ukuran Serum yaitu masing-masing dibandrol Rp. 75.000 yang bisa kamu beli di Marketplace kenyamanan kamu, kamu tinggal cari officiallnya.  Jangan lupa beli yang original ya karena produk Scarlett itu setahu aku banyak tiruannya.

Jadi, yakin nih kamu engga mau nyoba?

Ririn. 

Tidak ada komentar